Langsung ke konten utama

Pengertian Asmaul Husna Ar Rahman

Ar Rahman (bahasa Arab: الرحمن) asma Dzat Allah yang memiliki mutlak nikmat panjang dari dunia dan akhirat.
Berdasarkan pengertian ini siapa yang diterapkan ilmu dan akal mengandung imandan Islam maka disebut nikmat panjang. Nikmat ini langgeng dari dunia hingga akhirat.
Jadi siapapun orangnya apabila ilmu dan akaldipergunakan untuk menjalankan dan melaksanakan Iman dan Islam maka ia dapat dikatakan memperoleh nikmat besar dari dunia dan akhirat, walaupun orangnya itu jelek rupanya dan miskin. Apakah ada nikmat yang lebih besar apabila dibandingkan dengan Iman dan Islam.

Pemahaman atas asma Ar Rahmaan dan Ar RahiimSunting

Ar Rahmaan dan Ar Rahim mempunyai banyak penafsiran sehingga tidak sedikit pula yang mengalami kebingungan yang manakah yang benar dan manakah yang paling tepat.
Tidak jarang akhirnya berpendapat semua pendapat adalah benar, atau berpendapat yang paling benar hanyalah Allah semata atau dengan istilah Wallohu 'alam. Apabila sudah demikian maka akan menjadi mandek dan orang kadang menjadi cenderung tidak peduli yang penting hanya Allah yang paling tahu. Pemahaman kita jadi tidak berkembang. Kita akhirnya menjadi berhenti mencari tahu hakekat sebenarnya dan tetap dalam ketidaktahuan bahkan tetap dalam kebimbangan, makna yang manakah yang sesuai dengan yang diajarkan Allah melalui lisan Rasul-Nya. Yang lebih menakutkan adalah disaat kita tidak tidak tahu dan dalam keadaan bimbang tentu saja setan dan iblis akan merasa senang karena akan mendapatkan mangsa baru. Ketidak tahuan dan kebimbangan hati kita dalam memahami Asma Ar Rahmaan dan Ar Rahiim dapat di atasi dengan cara mempelajari secara langsung dan memahaminya dengan benar sesuai dengan Al Qur'an dan SunnahRasulullah saw.
Dalam Al qur'an diperintahkan untuk bertanya kepada Ahli Dzikri atau ulama. Berarti ada perbedaan yang mengetahui dan memahami secara teori saja dengan yang mengetahui dan memahai secara ahli dzikir langsung dengan mengamalkannya.
Asma Ar Rahmaan dan Ar Rahiim menjadi sangat krusial karena ia merupakan bagian dari ayat pertama dalam Al Qur'an dan termasuk yang paling sering diulang dan segala sesuatu tanpanya disebut oleh Rasulullah saw menjadi terputus tiada berkah.
Ada beberapa pendapat tentang Ar Rahmaan dan Ar Rahiim
  1. Sifat Dzat Allah yang memiliki nikmat panjang dari dunia hingga akhirat dan yang memilki nikmat pendek hanya di dunia saja.
  2. Yang mengartikan sebaliknya.
  3. Yang mengartikan sebagai Maha Kasih dan Maha Penyayang
  4. Yang Maha Luas Kasih sayangnya dan Maha Kekal kasih sayangnya
  5. Yang Maha Pengasih dan Maha Penyayang.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Stop Kekerasan Mengatasnamakan Agama

terhadap kelompok Muslim penolak UU kewarganegaraan atau  Citizenship Amandement Bill  (CAB) oleh kelompok Hindu pendukung UU tersebut. Kejadian itu bertepatan dengan kunjungan Presiden Amerika Serikat  Donald Trump. Setidaknya, bentrokan yang berlasung selama 3 hari itu selain memakan korban jiwa, juga beberapa masjid, toko, dan gedung dibakar. Dalam sebuah video yang diunggah oleh @arjunsethi18 di media sosial memperlihatkan seorang pemuda memanjat sebuah menara masjid dan mencopot simbol bulan bintang , lalu menggantinya dengan Bendera Saffron, lambang kelompok sayap kanan Hindu India. Tentu saja, jika peristiwa ini berulang ini akan menimbulkan setimen rasial antara kedua kelompok, baik di India maupun di seluruh dunia.

Pengertian Asmaul Husna dan Artinya

Asmaul Husna adalah nama-nama Allah yang baik. berikut ini kita akan membahas mengenai pengertian Asmaul Husna beserta artinya. Simaklah penjelasan berikut ini. Pengertian Asmaul Husna Kata Asmaul Husna berasal dari bahasa arab yang merupakan gabungan dari dua kata yaitu al-Asma’ dan al-Husna. Al- Asma’ adalah bentuk jama’ dari ismun yang berarti nama. Sedangkan al-Husna adalah bentuk mashdar dari al-Ahsan yang berarti baik, bagus. Menurut M. Ali Chasan Umar, pengertian Asmaul Husna adalah nama-nama Allah yang terbaik dan yang agung, yang sesuai dengan sifatsifat Allah yang jumlahnya ada 99 nama. Asmaul Husna  merujuk kepada nama-nama, sebutan, gelar, sekaligus sifat-sifat Allah SWT yang indah dan baik. Istilah Asmaul Husna juga dikemukakan oleh Allah SWT dalam Surat Thaha:8 yang artinya: “Dialah Allah, tidak ada Tuhan (yang berhak disembah) melainkan Dia. Dia mempunyai asmaa’ul husna (nama-nama yang baik)” (Q.S. Thaha:8). Allah SWT juga berfirman dalam Surat Al-Baqara:31 da